Photo by drobotdean from freepik
Penulis: Sinta Tiara Rini
Editor: Andriano Bobby
Tuberkulosis (TB) adalah penyakit yang disebabkan oleh bakteri bernama Mycobacterium tuberculosis di mana bakteri ini dapat menyebar dari orang ke orang melalui udara. TB biasanya memengaruhi paru-paru, tetapi dapat memengaruhi bagian tubuh yang lain, termasuk ginjal, tulang belakang, atau otak. Jika tidak diobati, TB dapat menyebabkan kematian.
TB adalah infeksi oportunistik (IO). IO adalah infeksi yang terjadi lebih sering atau lebih parah pada orang dengan sistem kekebalan yang lemah daripada orang dengan sistem kekebalan yang sehat. HIV melemahkan sistem kekebalan, meningkatkan risiko TB pada orang dengan HIV.
Baca Juga:
Ketika seseorang dengan penyakit TB paru-paru batuk atau bersin, percikan droplet yang mengandung bakteri TB menyebar melalui udara dan orang-orang terdekat yang menghirup bakteri tersebut bisa terkena TB.
Begitu masuk ke dalam tubuh, TB bisa menjadi tidak aktif atau aktif. Ketika bakteri TB tidak aktif, ini disebut infeksi TB laten. Ketika bakteri TB aktif, ini disebut penyakit TB.
Perbandingan antara infeksi TB laten dengan penyakit TB
TB Laten: TB hidup tetapi tidak tumbuh di dalam tubuh; tidak membuat seseorang merasa sakit atau memiliki gejala; tidak dapat menyebar dari orang ke orang; dapat berkembang menjadi penyakit TB.
Penyakit TB: TB aktif dan tumbuh di dalam tubuh; membuat seseorang merasa sakit dan memiliki gejala; dapat menyebar dari orang ke orang; dapat menyebabkan kematian jika tidak diobati.
Apa hubungan antara HIV dan TB?
TB adalah infeksi oportunistik (IO). IO adalah infeksi yang terjadi lebih sering atau lebih parah pada orang dengan sistem kekebalan yang lemah daripada orang dengan sistem kekebalan yang sehat. HIV melemahkan sistem kekebalan, meningkatkan risiko TB pada orang dengan HIV.
Infeksi HIV dan TB disebut juga koinfeksi TB-HIV. Infeksi TB laten yang tidak diobati lebih mungkin berkembang menjadi penyakit TB pada orang dengan HIV dibandingkan pada orang tanpa HIV. Pada orang dengan HIV, penyakit TB dianggap sebagai kondisi terdefinisi AIDS. Kondisi terdefinisi AIDS adalah infeksi dan kanker yang mengancam jiwa pada orang dengan HIV.
Pengobatan dengan obat-obatan HIV disebut terapi antiretroviral (ART). Obat-obatan HIV melindungi sistem kekebalan tubuh dan mencegah HIV berkembang menjadi sindrom imunodefisiensi (AIDS). Pada orang dengan HIV dan infeksi TB laten, pengobatan dengan obat HIV dan TB mengurangi kemungkinan infeksi TB laten akan berkembang menjadi penyakit TB.
Seberapa umum koinfeksi TB-HIV?
Di seluruh dunia, penyakit TB adalah salah satu penyebab utama kematian di antara orang dengan HIV. Di Amerika Serikat yang penggunaan obat HIV telah dilakukan secara luas, lebih sedikit orang dengan HIV yang menderita penyakit TB dibandingkan di masa lalu. Tetapi penyakit TB masih memengaruhi banyak orang dengan HIV di Amerika Serikat, terutama mereka yang lahir di luar Amerika Serikat.
Haruskah orang dengan HIV dites untuk TB?
Ya, semua orang dengan HIV harus dites untuk infeksi TB. Jika hasil tes menunjukkan bahwa seseorang memiliki infeksi TB laten, tes tambahan diperlukan. Pengujian lebih lanjut akan menentukan apakah orang tersebut memiliki penyakit TB.
Apa saja gejala TB?
Orang dengan infeksi TB laten tidak memiliki gejala. Tetapi orang dengan penyakit TB yang memengaruhi paru-paru mungkin memiliki gejala berikut:
- Batuk terus-menerus yang dapat mengeluarkan darah atau dahak
- Sakit dada
- Kelemahan atau kelelahan
- Kehilangan selera makan
- Penurunan berat badan
- Demam
- Keringat di malam hari
Ketika penyakit TB memengaruhi bagian lain dari tubuh, seseorang mungkin memiliki gejala lain.
Apa pengobatan untuk TB?
Orang dengan koinfeksi TB-HIV harus diobati untuk keduanya namun, kapan memulai pengobatan dan obat apa yang harus diminum tergantung pada keadaan individu seseorang. Mengonsumsi obat HIV dan TB tertentu secara bersamaan dapat meningkatkan risiko interaksi obat dan efek samping. Orang yang dirawat karena koinfeksi TB-HIV dipantau dengan cermat oleh penyedia layanan kesehatan mereka.
Jika kamu memiliki koinfeksi TB-HIV, bicarakan dengan penyedia layanan kesehatan tentang rencana pengobatan yang sesuai untuk kamu.
Sumber: HIV and Opportunistic Infections, Coinfections, and Conditions